Top Ad unit 728 × 90

News Ticker

recent

5 Teknologi Terbaru pada Smartphone yang Perlu Anda Tahu

Teknologi smartphone selalu berkembang dengan pesat dari waktu ke waktu. Semakin maraknya persaingan merek smartphone juga membuat tiap pabrikan ponsel berlomba-lomba mengembangkan teknologi produknya.

5 teknologi terbaru pada smartphone


Agar tidak ketinggalan update teknologi smartphone, Anda perlu terus mengikuti perkembangan teknologi ini. Bahkan tidak jarang yang memilih untuk sering bergonta-ganti smartphone agar bisa menjajal teknologi yang ditawarkannya.

Setiap ada teknologi baru yang dirilis, rasanya ada sesuatu yang kurang pada ponsel lama kita yang membuat kita ingin segera menjajal teknologi baru tersebut. Misalnya saat keluar ponsel dengan chip generasi terbaru yang akan menunjang performa yang lebih baik. Pasti kita ingin mencobanya agar lebih lancar saat main mobile game atau game website yang dimainkan di w88 login.

Berikut ini adalah daftar teknologi terbaru yang dimiliki smartphone keluaran tahun 2022. Di tahun 2023 ini pastinya akan ada lebih banyak lagi inovasi pada smartphone.

1.   Teknologi satelit

teknologi satelit


Pada Oktober 2022, Apple merilis iPhone 14 yang telah menggunakan teknologi komunikasi satelit. Teknologi komunikasi satelit ini akan sangat berguna pada situasi darurat. Dengan adanya teknologi ini, pengguna iPhone 14 dapat tetap terhubung dan melakukan komunikasi lewat smartphone meskipun sedang tidak ada jaringan internet atau sinyal seluler.

Hal ini tentunya sangat berguna pada kondisi tertentu, misalnya saat kita sedang berlibur di daerah yang susah sinyal. Atau pada saat tersesat di tempat yang tidak ada jaringan. Adanya teknologi komunikasi satelit ini akan membuat pengguna dapat mengirim pesan teks dan share lokasi.

Namun teknologi ini hanya dapat diakses di beberapa wilayah saja. Teknologi komunikasi satelit iPhone 14 hanya tersedia di AS, Perancis, Kanada, Jerman, Inggris, dan Irlandia.

2.   Teknologi AI Semantic Segmentation

ai semantic

Teknologi ini tersemat dalam chipset MediaTek dan Qualcomm yang diluncurkan pada tahun 2022. Teknologi AI Semantic Segmentation merupakan teknologi yang berfokus pada sektor fotografi. Smartphone yang menyemat chipset dengan teknologi ini akan memiliki kamera dengan hasil gambar berkualitas tinggi. Chipset ini juga memiliki efisiensi yang lebih baik, sehingga pemakaian daya smartphone oleh aktivitas kamera lebih sedikit.

3.   Super fast charging

super fast charging


Teknologi fast charging telah banyak diadopsi oleh berbagai merek smartphone belakangan ini. Dengan aktivitas pemakaian smartphone yang semakin meningkat, teknologi fast charging sudah menjadi kebutuhan agar aktivitas tidak terganggu. Namun teknologi super fast charging berbeda dengan fast charging biasa, karena teknologi ini memungkinkan pengisian daya baterai hingga 210W.

Teknologi super fast charging ini pertama kali diperkenalkan pada Oktober 2022 yang lalu pada smartphone Redmi Note 12 Explorer. Super fast charging 210W ini memegang angka tertinggi teknologi fast charging saat ini. Sebelumnya, rekor fast charging tertinggi adalah iQoo 10 series yang memiliki fast charging 200W.

4.   Monitor anti pecah

monitor anti pecah


Teknologi smartphone lainnya yang diperkenalkan tahun 2022 adalah pelindung kaca monitor anti pecah yang disemat Huawei Mate 50 Series. Kaca pelindung monitor yang disebut Kunlun ini terbuat dari kristal kaca yang dioksidasi dengan logam tertentu sehingga menghasilkan nano kristal yang tahan benturan. Kunlun juga telah memperoleh sertifikasi tahan banting bintang lima dari SGS Swiss.

5.   Sensor kamera 1 inci IMX989

Sensor kamera 1 inci IMX989


Sensor kamera 1 inci merupakan sensor terbesar yang dimiliki smartphone saat ini, dan mulai diperkenalkan oleh Sony pada tahun 2022. Sensor berukuran besar ini memungkinkan kamera smartphone memiliki performa yang lebih unggul, seperti pencahayaan yang lebih baik dan fokus yang lebih cepat, sehingga hasil gambar lebih jernih. Smartphone yang telah menyemat sensor kamera Sony IMX989 ini diantaranya adalah Vivo X90 series dan Xiaomi 12S Ultra.

5 Teknologi Terbaru pada Smartphone yang Perlu Anda Tahu Reviewed by JDLines on 17.32.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by JDlines.com © 2014 - 2023
Powered By JD

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.