Top Ad unit 728 × 90

News Ticker

recent

Daftar 5 Mall Aeon di Indonesia

Jakarta memiliki berbagai pusat perbelanjaan salah satunya yaitu Aeon Mall. Lalu, mana saja Mall Aeon di Indonesia yang bisa dikunjungi? Berikut ulasannya.

Aeon Mall merupakan pusat perbelanjaan terkenal dari Jepang. Mall ini sudah memiliki lebih dari 160 cabang yang tersebar di Jepang dan beberapa negara di Asia Tenggara. Pusat perbelanjaan ini sendiri buka di Indonesia pada tahun 2015. Lalu, mana saja Mall Aeon di Indonesia? Yuk simak ulasannya berikut ini.

BSD City

aeon bsd city

Cabang Aeon Mall di Indonesia pertama yang dibuka tahun 2015 adalah Aeon Mall BSD City.

Lokasi Aeon Mall BSD yaitu di Jl. BSD Raya Utama, Desa Pagedangan, Kec. Pagedangan, Kab. Tangerang, Banten. Pusat perbelanjaan ini memiliki sekitar 300 tenant dan memiliki beberapa tenant besar seperti Uniqlo, H&M, Cinema XXI, amazone dan masih banyak lagi.

Salah satu tempat yang menarik untuk dikunjungi disini yaitu taman sakura yang sangat cantik. Kamu bisa kunjungi dari pukul 8 pagi sampai jam 9 malam.

Cakung

aeon cakung

Selanjutnya yaitu ada Aeon Mall Jakarta Garden City atau Aeon Mall, Cakung yang terletak di Jl. Boulevard Jakarta Garden City, Cakung, Jakarta Timur. Disini kurang lebih ada sekitar 227 tenant yang terdiri dari makanan, hiburan, pakaian dan sebagainya.

Salah satu ciri khas dari pusat perbelanjaan ini yaitu terdapat wahana bianglala raksasa atau J-Sky Ferris Wheel yang memiliki tinggi mencapai 100 meter. Selain itu, disini juga terdapat Oasis Center Area atau gelanggang ice skate.

Sentul City

aeon sentul city

Selanjutnya ada Aeon Sentul City yang terletak di Jl. M.H.Thamrin, Kel. Citaringgul, Kec. Babakan Madang, Bogor, Jawa Barat. Disini terdapat sekitar 270 toko dengan berbagai wahana yang menarik dan seru. Mall ini memiliki tempat parkir yang dapat menampung hingga 3000 mobil.

Tanjung Barat

aeon tanjung barat

Selanjutnya ada Aeon Tanjung Barat yang terletak di Jl. Raya Tanjung Barat, No. 163, RT. 12/4, Tanjung Barat, Jagakarsa, Jakarta Selatan. Mall yang buka pada tahun 2021 ini memiliki sekitar 180 toko dengan parkir yang dapat menampung 1500 mobil.

Deltamas

aeon deltamas

Terakhir ada Aeon Deltamas yang terletak di Area Deltamas, Bekasi. Mall ini sedang dalam tahap pembangunan dan ditargetkan selesai pada tahun 2024.

Itulah beberapa Mall Aeon di Indonesia yang bisa anda kunjungi. Memang baru ada lima mall yang sudah tersedia, namun kamu bisa mengunjungi mall yang paling dekat dengan tempat tinggal kamu.


Daftar 5 Mall Aeon di Indonesia Reviewed by JDLines on 18.08.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by JDlines.com © 2014 - 2023
Powered By JD

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.