Top Ad unit 728 × 90

News Ticker

recent

5 Perguruan Tinggi di Karawang

Karawang merupakan kabupaten dari propinsi jawa barat, dengan penduduk sekitar 2.125.234 pada tahun 2010 ini sebagian luas tanahnya adalah pusat industri dan lahan pertanian dimana hasil pertanianannya adalah beras. Beras karawang cukup terkenal dan merupakan produk unggulan dari karawang.

Disini JDlines ingin menginformasikan perguruan tinggi di karawang, dimana masyarakat sekitar ataupun pendatang yang bermukim di karawang tidak perlu khawatir untuk anaknya disekolahkan dimana, karena perguruan tinggi di karawang memiliki kampus yang cukup signifikan dan memiliki standar kampus yang cukup dengan kota kota lainnya.

Berikut ini JDlines informasikan 5 perguruan tinggi di karawang:

1. Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Pamitran Karawang
STMIK Pamitran


Kampus yang memiliki 4 jurusan khususnya dibidang IT, diantaranya: Komputerisasi Akuntansi | Manajemen Informatika | Teknik Informatika | Informasi Rekam Medis. Didukung oleh dosen dosen yang berpengalaman dari kampus ternama negri di indonesia ini berlokasi di Jl. Kertabumi No. 12-B Karawang 41361 Jawa Barat.

2. Politeknik Tri Mitra Karya Mandiri (TMKM)
Politeknik Tri Mitra Karya Mandiri


Didirikan pada tanggal 5 Desember 1999 oleh Yayasan Tri Mitra Karya Mandiri memiliki 4 fokus jurusan diantaranya: Teknik Komputer | Teknik Elektronika | Administrasi Bisnis  | Akuntansi.
Berlokasi di:
Jl. Bypass Jomin No.69, Kotabaru, Karawang, Jawa Barat 41374, Indonesia

3. Sekolah Tinggi manajemen Informatika dan Komputer Kharisma
Sekolah Tinggi manajemen Informatika dan Komputer Kharisma

Sekolah tinggi ini memiliki 1 jurusan khusus yaitu jurusan akuntansi yang cukup bagus dan sudah memiliki akreditasi B. Dengan biaya kuliah yang cukup murah dan materi pembelajaran yang berkualitas menjamin bahwa kampus yang terletak di karawang ini bisa menjadi salah satu kampus yang bisa anda pilih.

4. Perguruan Tinggi Akademi Pariwisata Karawang
Perguruan Tinggi Akademi Pariwisata Karawang

Perguruan tinggi merupakan manajemen Pertiwi Group melalui Yayasan Pendidikan Pertiwi Global. Jurusan yang fokus dengan D3 perhotelan ini merupakan pilihan tepat bagi anda ataupun anak anda untuk dapat di dunia perhotelan ataupun kapal pesiar yang sekarang sangat berkembang dunia hotel di karawang ataupun hotel di indonesia ataupun hotel luar negeri.
Berlokasi di: Jl. Kerta Bumi No: 1 & 2, Karawang Barat (Peta)

5. Universitas Singa Perbangsa Karawang (UNSIKA)

Universitas Singa Perbangsa Karawang


Universitas yang memiliki 8 jurusan diantaranya: Fakultas Hukum | Fakultas Agama Islam | Fakultas Ekonomi | Fakultas Ilmu Komputer | Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan | Fakultas Pertanian | Fakultas Teknik. Dibangun oleh Yayasan Pembina Perguruan Tinggi Pangkal Pangkal Perjuangan dibangun pada tahun 1980an. Dapat dijadikan salah satu kampus yang bisa anda pilih.

Berlokasi di: Alamat : Jl. H.S. Ronggowaluyo Teluk Jambe Karawang 41361

Semoga informasi ini bermanfaat untuk anda yang tinggal di karawang ataupun di luar karawang.

[post_ad]
5 Perguruan Tinggi di Karawang Reviewed by JDLines on 14.45.00 Rating: 5

Tidak ada komentar:

All Rights Reserved by JDlines.com © 2014 - 2023
Powered By JD

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.